Ambon metro reportase,com-
Sebuah gebrakan inspiratif datang dari Wali Kota Ambon, Bodewin Wattimena, yang mencetuskan program “Jumat ke Kantor Tanpa Kendaraan” sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat, lingkungan, dan efisiensi energi.

Dalam keterangannya kepada sejumlah awak media usai kegiatan Wali Kota Jumpa Rakyat ( WAJAR) yang berlangsung di halaman depan kantor Walikota Ambon, Jumat, 11 April 20225 Wali Kota menyampaikan tiga tujuan prioritas dari inisiatif luar biasa ini ,antara lain ;

  1. Prihatin terhadap kondisi masyarakat yang semakin terdampak oleh tingginya harga bahan bakar dan kebutuhan hidup.

Langkah ini adalah simbol solidaritas pemerintah terhadap realita warga.

  1. Memberdayakan ojek online dan sopir angkot (Maxim, ojol, dan sejenisnya). Dengan para pejabat dan ASN yang tidak membawa kendaraan pribadi, secara otomatis mereka menggunakan jasa transportasi lokal, menghidupkan ekonomi mikro secara langsung.
  2. Mengurai kemacetan kota, terutama di jam sibuk, demi menciptakan kota yang lebih tertib dan nyaman untuk semua pengguna jalan.

Program ini bukan hanya aksi simbolis, tapi juga bentuk nyata bahwa perubahan bisa dimulai dari atas.

“Kalau kita di atas saja bisa jalan kaki atau naik ojol, masa masyarakat tidak bisa ikut bergerak bersama?” ujar Wattimena .

Kota Ambon kini menjadi pelopor perubahan sederhana namun berdampak luas. Jumat tanpa kendaraan bukan sekadar penghematan BBM, tapi juga langkah maju menuju pemerintahan yang lebih peduli, efisien, dan dekat dengan rakyat.

Ongenleano