Maluku,- Metro Reportase.Com,- Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Maluku dalam waktu dekat akan menggelar rapat evaluasi dengan mitra terkait guna membahas sejumlah persoalan yang menjadi tufoksi DPRD untuk melakukan fungsi yakni fungsi Legislasi, Pengawasan dan Anggaran.

Rapat Evaluasi tersebut direncanakan nantinya di gelar setelah buka masa sidang tahun 2023.

Ketua komisi II DPRD Maluku, Jhon Lewerissa, mengungkapkan rapat evaluasi ini tujuannya untuk melaksanakan tugas-tugas pokok komisi II yang membidangkan untuk dimintai penjelasan terkait dengan program apa-apa saja yang menjadi pembahasan nanti.

“Jadi nanti kita undang mitra terkait, yakni Dinas Kehutanan Provinsi Maluku, Pertanian Perikanan, pertambangan, Lingkungan Hidup dan SDM,” ujar Lewerissa, saat dikonfirmasi wartawan di ruang Komisi II DPRD Maluku, Selasa (10/1/2023).

Menurut Lewerissa, banyak hal yang sudah dilakukan namun ada beberapa agenda-agenda atau kegiatan-kegiatan yang belum diselesaikan itu.

“Memang banyak sekali apa badan atau di instansi terkait yang perlu kita mendengarkan informasi dan keterangan juga seperti dinas lingkungan hidup masyarakat, kehutanan dan masalah pertanian itu kan penting sekali apalagi perikanan itu banyak hal yang bisa dilakukan ke depan di 2023 ini,” pungkasnya.

Disinggung soal kendala.apa.saja yang ada pada mitra terkait, Lanjut Lewerissa, sebenarnya tidak ada kendalanya cuma yang paling penting adalah kita berkoordinasi berkolaborasi dalam rangka mendukung tugas-tugas mereka dan mereka kan eksekutif kita hanya kebijakan-kebijakan saja yang kita sampaikan kepada mereka sehingga mereka sebagai eksekutif harus tau dengan apa yang kita sampaikan nanati.

” Jadi yang pasti tidak ada kendala suatu apapun. Intinya kita tetap membabngun koordinasi dan kalanorasi itu yang paling penting sehingga apa menjadi cacatan semua bisa berjalan dengan baik sesuai yang kita harapkan bersama,” Tutupnya.

Ongenleano